Ubah Runway JFW 2023 Jadi Tepian Pantai Nan Indah, Nagita Slavina: Aku Mau Kalau Kita Lagi Liburan

Kamis, 27 Oktober 2022 - 09:55 WIB
loading...
Ubah Runway JFW 2023...
Nagita Slavina menjajal runway Jakarta Fashion Week atau JFW 2023 untuk pertama kalinya. Debut Nagita Slavina ini menjadi awal keseriusan istri Raffi Ahmad di dunia fashion Tanah Air. Foto/Inst
A A A
JAKARTA - Nagita Slavina menjajal runway Jakarta Fashion Week atau JFW 2023 untuk pertama kalinya. Debut Nagita Slavina ini menjadi awal keseriusan istri Raffi Ahmad di dunia fashion Tanah Air.

Tak mau tampil biasa, Nagita Slavina mengubah runway JFW 2023 menjadi tepian pantai nan indah. Suara deru ombak dan kicauan burung menemani set show Nagita Slavina.

20 koleksi yang dirancang khusus untuk JFW 2023 dibuat sangat beragam. Tema utamanya adalah PARADISO yang ingin menonjolkan busana resort namun tetap ada beberapa item fashion semi-formal.

"Aku mau kalau kita lagi liburan, kan ada momen kumpul-kumpul juga, makanya tetap ada item fashion kayak blazer di koleksi ini, enggak cuma bra top dan rok dengan material yang flowy," terang Nagita Slavina di konferensi pers sebelum show mulai, Rabu (26/10/2022).



Bagaimana dengan detail koleksi PARADISO by Nagita Slavina?

Koleksi PARADISO by Nagita Slavina menghadirkan look tropis dengan warna-warna yang bold. Permainan material fabric dan ornamen busana menjadi daya tarik utama koleksi ini.

Texture volume dengan playful silhouette banyak hadir di koleksi tersebut, berpadu dengan warna pasir pantai, palm tree, sunset, green forest, dan kerang di pantai. Bahkan, di koleksi 'gong', kerang-kerang itu tersaji dalam bentuk ornamen pin yang menggantung di blazer.

Ornamen ruffle juga hadir sebagai representatif riak air dan ombak pantai. Nagita meramu suasana pantai yang indah ke dalam koleksi PARADISO ini.

"Aku kan bukan desainer, tapi aku tahu apa yang aku mau. Jadi, aku punya tim khusus untuk desain baju, jadi aku mau apa, mereka yang coba tafsirkan dalam karya fashion. Debat pasti ada, karena aku mau hasil yang terbaik," ungkap Gigi, sapaan akrabnya.

Menurut Gigi, proses pengerjaan koleksi ini memakan waktu kurang lebih 2 bulan lamanya. Pada proses kreatif, Nagita Slavina banyak mempekerjakan pengrajin perempuan lokal dengan tujuan empowering women.

"Aku banyak melibatkan pengrajin perempuan lokal dari Jakarta dan sekitarnya. Ini dengan harapan agar brand Nagita Slavina ini bisa menjadi manfaat bagi banyak orang, bukan hanya mereka yang nantinya akan membeli koleksi ini," kata Nagita Slavina.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1544 seconds (0.1#10.140)